Sabtu, 08 April 2017

Ketiadaanmu adalah Keberadaanmu


Sajak
“Ketiadaanmu adalah Keberadaanmu”

Pada bingkai sajak usai
Roda dua
Trotoar
Kopi hitam
Nyanyian
Dan sepasang kursi bermesraan
Adalah kebermutuan cerita.

Kini,
Ketiadaanmu adalah keberadaanmu.
Di roda dua
Trotoar
Kopi hitam
Nyanyian
Dan sepasang kursi bermalasan
Ada kau yang menyerupai.
Nyaris persis,
Sosokmu menjelma pada alam
Dalam ketiadaan ada keberadaanmu.
Pada diriku ada dirimu,
Aku adalah kamu,
Sementara,
Nalar masih berupa kemungkinan.


Jakarta, 06 April 2017

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Mendewasakan raas-a

Siang itu menjadi siang hari yang begitu menyengat bagiku, bukan karena cuaca yang tidak bersahabat, bukan juga karena aku memakai baju teba...